Bhabinkamtibmas Mantun Hadiri Musdessus di Wilayah Hukumnya

    Bhabinkamtibmas Mantun Hadiri Musdessus di Wilayah Hukumnya

    Sumbawa Barat NTB - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat, bhabinkamtibmas desa Mantun Kecamatan Maluk Bripka Ramli anggota Polsek Maluk menghadiri Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) terkait kemiskinan ekstrim penerima BLT DD tahun 2024 di Kecamatan Maluk Kabupaten Sumbawa Barat.

    Kegiatan musdessus dilakukan pada Selasa 12 Maret 2024 pukul 10.00 wita di aula kantor Desa Mantun yang dilaksanakan oleh pemerintah Desa Mantun.

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap S. Ik melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi S. Sos kepada media ini mengatakan, bentuk kegiatan bhabinkamtibmas Desa Mantun dengan menghadiri undangan Musdessus terkait kemiskinan ekstrim penerima BLT DD tahun 2024 merupakan bentuk dukungan kepolisian terhadap program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.

    Berdasarkan data yang diperoleh, untuk Desa Mantun ada lima orang yang kategori kemiskinan ekstrim.

    Dalam kesempatan tersebut, bhabinkamtibmas menghimbau dan mengajak untuk selalu berkoordinasi dengan bhabinkamtibmas terkait Kamtibmas di bulan ramadhan. 

    Ia juga menghimbau jika ada keluarganya, tetangga dan teman yang ingin di jadikan tenaga kerja di luar negeri, harus melalui jalur resmi/prosedur yang jelas  guna untuk menghindari terjadinya Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

    Dirinya meminta orang tua agar selalu menjaga anak-anaknya jika sedang bermain dan teman bermainnya untuk mengantisipasi terjadinya kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak-anak. Dalam kegiatan tersebut hadir juga, bhabinkamtibmas, PDPGR Desa Mantun, BPD Desa Mantun, Kadus dan Ketua RT serta tokoh masyarakat.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Hujan Deras Disertai Angin Kencang...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Binrohtal Personil, Kapolsek Brang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Kapolresta Mataram Bersama Dirpamobvit Polda NTB Monitor Proses Pemungutan Suara di TPS Wilayah Hukum Polresta Mataram
    Polsek Seteluk Berikan Pengamanan Melekat Pergeseran Logistik Dari Kantor Desa Ke Sejumlah TPS
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami